Headlines News :
Home » » Helm Bisa Picu Kerusakan Pendengaran

Helm Bisa Picu Kerusakan Pendengaran

VIVAnews - Bagi para pengendara sepeda motor alias bikers, memakai helm saat berkendara menjadi kewajiban yang harus dipatuhi guna mengurangi cidera fatal ketika terjadi kecelakaan.

Namun, ada fakta mencengangkan dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh para peneliti dari Bath Spa University di Inggris yang dirilis autoevolution, Jumat 5 Agustus 2011, menyebutkan jika helm bisa menyebabkan kerusakan pendengaran.

Lewat study bertajuk Aeroacoustic Sources of Motorcycle Helmet Noise ini, para peneliti mengatakan kalau sumber kebisingan terbesar dari sepeda motor bukan pada suara mesin, tapi ada pada suara udara yang melewati helm. Bahkan ketika berkendara dengan kecepatan rendah pun para bikers bisa terkena kebisingan itu.

Penelitian tersebut dilakukan dengan menggunakan helm yang diletakkan di boneka manekin berbentuk kepala. Kemudian helm yang pada bagian dalamnya sudah diletakan banyak microfon ini dimasukkan ke terowongan angin. Hasilnya, para peneliti menemukan bahwa area di bawah helm dekat dagu merupakan sumber signifikan dari suara yang mencapai gendang telinga.

Selain itu, pada sudut dan kecepatan angin tertentu efek bisingnya juga bisa berbeda. Sayangnya tidak disebutkan jenis dan merek helm yang digunakan dalam penelitian dan pengetesan itu.
Powered by Telkomsel BlackBerry®
Share this post :
BACA PANDUAN BERKOMENTAR JIKA ANDA KESULITAN DALAM MEMPOSTING KOMENTAR ANDA

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Romes Blog - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger